Tips sukses bulan madu

Lega rasanya jika si dia yang selama ini kita cintai akhirnya dapat bersanding di pelaminan. Ingin rasanya cepat-cepat menyelesaikan acara resepsi, agar bisa langsung bermesra-mesraan berdua dengannya.
Wajar saja jika pasangan baru, ingin langsung melepaskan hasrat-hasrat diri yang selama ini ditahan, dan langsung



Honey Moon

berbulan madu. Memang bulan madu identik dengan hal-hal yang berbau kemewahan dan merupakan acara “buang-buang” uang. Padahal kita tidak harus melakukan hal itu untuk mengajak pasangan berbulan madu. Ada hal-hal lain yang bisa kita lakukan untuk acara bermesra-mesraan tanpa kesan membuang-buang uang. Lebih baik uang itu dipergunakan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga nanti, bukan begitu semestinya?
Untuk itu, ada baiknya Anda melakukan riset, misalnya saja bertanya pada orang tentang tempat wisata yang pernah dikunjunginya dan berapa biaya yang dihabiskan. Atau, Anda bisa mencaritahu lewat internet, karena dijaman sekarang, umumnya tempat-tempat wisata memiliki situs-situs sendiri. Di dalam internet, Anda dapat melihat segala informasi yang Anda butuhkan, mulai dari harga, fasilitas, maupun paket-paket hemat yang mereka sediakan.
Bisa juga Anda menghubungi biro-biro wisata dan travel agen. Umumnya untuk pasangan yang baru menikah, mereka menyediakan juga paket spesial untuk pasangan-pasangan yang ingin berbulan madu. Dengan begitu, acara, tempat, maupun fasilitasnya akan terorganisir dengan baik, selain harganya yang pasti lebih murah.
Hanya memang, Anda tidak bisa pergi hanya berduaan saja. Karena besar kemungkinan Anda berdua akan bertemu dengan pasangan-pasangan muda lain yang juga ingin menikmati bulan madu. Jadi, kemungkinan besar biro-biro perjalanan wisata membagi pelayanan kepada mereka. Jadi, jangan Anda terlalu egois memikirkan keinginan diri sendiri, lihat juga kebutuhan pasangan lain yang juga ingin menikmati indahnya berbulan madu, sama seperti Anda.
Sebaiknya sebelum Anda memutuskan untuk berbulan madu kesuatu tempat, tanyakan pendapat pasangan Anda. Apakah isteri Anda juga menyukai tempat pilihan Anda. Tokh, Anda tidak ingin isteri cemberut sepanjang perjalanan, bukan? Apalagi jika isteri Anda termasuk tipe yang memperhatikan privacy. Jika demikian adanya, ada baiknya Anda tidak usah ikut dengan rombongan dari biro perjalanan, dan memilih berangkat berdua saja.
Sebaiknya sebelum berangkat berbulan madu, Anda mempersiapkan barang-barang yang akan dibawa beberapa hari sebelumnya. Jangan mendadak! Bisa-bisa barang-barang yang penting banyak yang tertinggal! Jadi, sebelum berangkat, pastikan kembali bahwa barang-barang yang akan dibawa sudah ada didalam tas. Jangan lupa juga mengingatkan isteri untuk membawa baju tidur yang super seksi dan ehhemmm…..agak transparan! Agar acara bulan madu tambah hot!
Terakhir yang perlu disiapkan adalah penginapan. Pastikan Anda memilih tempat yang nyaman, dengan memesannya beberapa hari sebelumnya. Agar tidak fully-booked pada saat Anda tiba. Apalagi jika waktu bulan madu berbarengan dengan liburan akhir tahun atau liburan sekolah.
Jadi, mudah-mudahan acara bulan madu Anda berjalan mulus dan tidak terganggu oleh hal-hal yang tidak diinginkan.
Sumber : disctarra